Penulis : Redaksi
|
Editor : Zulkarnain

Metrosultra.id, Rumbia – Sebuah gambar kartun yang menampilkan calon bupati Bombana, yang diduga adalah Burhanuddin, dan seorang pengusaha nasional, telah menyulut kontroversi. Rabu, 31 Juli 2024.

Gambar kartun tersebut, yang diposting oleh pria inisial RS disalah satu grup WhatsApp, dengan menampilkan gambar mirip dengan wajah Burhanuddin sedang memegang selembar surat keputusan bertuliskan PKS sembari berjalan membelakangi tokoh pengusaha nasional.

Di samping gambar tersebut, terdapat tulisan ejekan yang berbunyi, “Hahaha… Biar banyak uangmu bos, tapi saya yang menang.” entah apa maksud dan tujuan pembuat karikatur tersebut.

Gambar ini sontak mendapat perhatian luas dan kritik dari berbagai kalangan, utamanya sejumlah pendukung Burhanuddin karena gambar tersebut dianggap memfitnah dan memecah belah.

Tim Burhanuddin yang merasa geram pun langsung melaporkan pengirim gambar tersebut kepihak Polres Bombana (31/07/2024) dengan tuduhan pencemaran nama baik dan fitnah. “Benar sudah kami laporkan tadi le Polres Bombana,” terang Syahrir.

Namun, untuk memahami lebih dalam mengenai apakah kartun tersebut memang mengandung propaganda, mari kita cek beberapa fakta penting. Menurut Syahrir gambar Kartun ini dibuat menggunakan teknologi AI dan ikut dibagikan oleh RS pada Rabu siang di group WhatsApp.

Menurut RS, dia hanya meneruskan gambar tersebut tanpa mengetahui konteks atau dampaknya. Namun, ada dugaan bahwa kartun ini sengaja dibuat untuk memicu ketegangan antara Burhanuddin dan pengusaha nasional tersebut, yang sebenarnya dikenal sebagai sahabat.

Syahrir mengecam tindakan penyebaran gambar tersebut yang diduga sebagai upaya propaganda untuk merusak citra Burhanuddin menjelang Pilkada.